Lembah Kijang Di Gunung Arjuno Welirang

Bila melakukan pendakian di Pegunungan Welirang yang terletak di wilayah Kabupaten Malang dan Kabupaten Mojokerto, Anda akan menemukan sebuah lembah yang indah dan memiliki air yang jernih karena tersaring oleh ranting - ranting yang ada di sekitar lembah. Lembah tersebut bernama Lembah Kijang.


Daerah Lembah Kijang ini dihiasi oleh padang rumput hijau yang luas yang terdapat di kawasanAlas Lilo Jiwo yang biasa dilewati para pendaki.

Lembah Kijang yang sejuk dan suasananya yang sunyi jauh dari keramaian aktifitas warga sering dijadikan tempat beristirahat oleh para pendaki setelah dari pos Pet Bocor. Air lembah Kijang yang jernih dan bening pun dimanfaatkan pendaki untuk kebutuhan minum selama pendakian.

Dari Lembah Kijang, pendaki biasanya melanjutkan perjalanan ke puncak Gunung Arjuno. Melalui Lembah Kijang hingga ke puncak jalurnya tidak begitu sulit. 

Gunung Arjuno memiliki ketinggian 3.339 Mdpl lebih tinggi dari gunung - gunung lainnya yang ada di Pegunungan Welirang. Untuk bisa mencapai puncak Gunung Arjuno Anda bisa menempuh perjalanan selama 3 - 4 jam dari Lembah Kijang.

Tetapi jika mau melanjutkan perjalanan terus hingga ke puncak pegunungan Welirang, Anda bisa terus melanjutkan perjalanan melalui Gunung Kembar I dan II. Dari sini perjalanan akan semakin sulit, Anda akan melewati tanah yang kering dan sangat berdebu apalagi ketika di siang hari.


Selain tanah kering yang berdebu, Anda juga harus melewati jalur bebatuan yang terjal dan juga jurang. Disinilah serunya mendaki Gunung Welirang banyaknya medan dan jalur yang sulit di jamah.

Tetapi dari hal tersebut, setelah puncak tergapai, Anda akan menyaksikan hebatnya keagungan Tuhan YME, pemandangan Kabupaten Malang dan Mojokerto bisa terlihat di puncak gunung yang memiliki ketinggian 3.156 Mdpl ini.

Untuk bisa mendaki Gunung Welirang sekaligus melihat indahnya Lembah Kijang, Anda bisa menuju ke Kota Malang kemudian dilanjutkan lagi melalui Tretes menggunakan bus dari terminal Arjosari ke terminal Pandaan. Kemudian dari terminal Pandaan naik mobil Elf jurusan Tretes. Nah dari Tretes Anda bisa menuju pos pendakian Gunung Welirang dan mendaftar disana.

0 Response to "Lembah Kijang Di Gunung Arjuno Welirang"

Posting Komentar